Pengurus Tim Barisan Pendukung H.Kosasih (BPHK) Kecamatan Pinang dan Cipondoh, menyatakan sikap untuk all out dukungan kepada Sachrudin-Maryono sebagai Calon Walikota Tangerang dan Calon Wakil Walikota Tangerang.
Hal ini mengacu pada kecewanya jajaran pengurus BPHK atas keputusan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Tangerang yang tidak memberikan SK Ketua DPRD Kota Tangerang kepada H. Kosasih.
Ketua Barisan Pendukung H. Kosasih (BPHK) Kecamatan Pinang dan Cipondoh Agus Hartanto mengatakan, kami menyatakan sikap kecewa kepada DPD Partai Golkar Kota Tangerang karena sampai dengan saat ini pasca pelantikan tidak kunjung memberikan SK Ketua DPRD terhadap H. Kosasih sebagai mana yang di janjikan ketua DPD partai golkar kota tangerang
” Lantas kenapa DPD Partai Golkar Kota Tangerang tidak kunjung memberikan SK Ketua DPRD Kota Tangerang kepada H. Kosasih, jika tidak diberikan SK maka kami dari tim BPHK akan all out dukungan kepada Sachrudin-Maryono apabila H. Kosasih tidak menjadi Ketua DPRD Kota Tangerang. “Ujar Agus saat ditemui di Posko Kemenangan BPHK di Jl. Kodar Kelurahan Gondrong Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang